Cara Mudah Menyimpan Artikel Ke Evernote Di Google Chrome - Ketika sedang asik browsing dan menemukan artikel yang sangat menarik, biasanya kita akan menyimpannya di bookmark. Sebenarnya menggunakan fitur bookmark yang disediakan oleh peramban atau aplikasi browser tidaklah begitu efektif.
Karena semakin banyak artikel atau situs yang di simpan di bookmark, maka akan membuat kita kesulitan ketika mencari artikel yang pernah kita simpan. Untuk itu, kamu bisa memanfaatkan aplikasi yang bernama Evernote.
Dengan menggunakan aplikasi Evernote, kamu bisa menyimpan berbagai artikel menarik dalam bentuk Note. Lalu, bagiamana cara menggunakannya? Simak ulasannya berikut ini.
Cara Mudah Menyimpan Artikel Ke Evernote Di Google Chrome
Sebenarnya aplikasi Evernote ini adalah aplikasi untuk membuat catatan. Namun, aplikasi Evernote ini memiliki fitur yang memungkinkan kamu untuk menyimpan artikel dari sebuah website ke dalam aplikasi Evernote agar kamu bisa membacanya kembali di lain waktu. Untuk menggunakannya pun cukup mudah. Berikut ini adalah cara menggunakan aplikasi Evernote.
1. Pastikan kamu sudah memiliki akun Evernote. Jika belum, kamu bisa daftar melalui website resminya di evernote.com. Oiya, pastikan kamu menggunakan aplikasi Google Chrome untuk menerapkan cara ini.
2. Jika kamu sudah memiliki akun Evernote, silahkan kamu download ekstensi Evernote Web Clipper di Chrome Web Store.
3. Jika sudah di download, maka akan muncul icon berbentuk Gajah yang terletak disebelah kanan atas aplikasi browser Google Chrome.
4. Nah, setiap kali kamu menemukan artikel menarik dan kamu ingin menyimpan artikel tersebut, kamu tinggal klik saja icon tersebut kemudian pilih Save. Maka artikel kamu akan tersimpan di akun Evernote kamu.
5. Untuk mengakses artikel yang telah disimpan, kamu bisa buka akun Evernote kamu melalui website ataupun smartphone kamu.
6. Selesai.
Selain bisa diakses melalui website, kamu juga bisa melihat artikel ataupun catatan yang kamu simpan di Evernote melalui aplikasi Evernote di Android, iOS, MacOS dan Windows.
Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa mengedit isi artikel yang telah kamu simpan dari Evernote. Tentu saja hal ini sangat cocok untuk kamu yang sedang melakukan riset untuk membuat artikel blog, catatan online, tugas kuliah, dan lainnya. Sekian.
Semoga Bermanfaat! (http://infodiki.blogspot.com)
Post A Comment:
0 comments: